Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

amiiraalvaAvatar border
TS
amiiraalva
Lebih sulit mengatakan atau menyembunyikan perasaan?
Hei girls! 
Siapa yang gak pernah jatuh cinta? Pasti banyak dari kalian yang sudah pernah jatuh cinta kan?
Nah, mau tanya nih... Selama ini, setiap suka sama orang lain dan kita gak tahu orang itu juga menyukai kita atau tidak, lebih sulit menutupi dan menyembunyikan perasaan atau lebih sulit mengungkapkan perasaan itu?
Kalau menyembunyikan perasaan, yang jelas kita gak perlu takut malu kalau ditolak sih... Tapi sebagai konsekuensinya, kita juga mungkin aja selamanya gak bakal tahu apakah orang yang kita sukai itu juga suka apa nggak sama kita. 
"Tapi kan malu, gengsi, masa cewek bilang duluan?"
Yakin nih? Lebih milih gengsi daripada sampai tua nanti penasaran? Ingat, rasa yang terlalu besar dan dipendam lama-lama bisa mengakibatkan banyak efek samping! Kamu bisa stress, dari stress terus sakit dan lain-lain. 
Kalau buat aku pribadi ya, walaupun aku sudah tahu kalau orang yang aku taksir ini ga suka sama aku, tetep lebih baik aku ungkapin aja daripada nyesel seumur hidup. 
Walaupun ditolak, walaupun diketawain, gak masalah! Yang penting aku gak nyesel dan seumur hidup terus bertanya-tanya "what if?"
Dan lagipula, aku selalu percaya sama orang-orang yang aku suka. Aku percaya bahwa meskipun mereka gak merasakan hal yang sama dengan yang aku rasakan, tapi paling tidak mereka gak bakal ngejek aku karena suka sama mereka. Justru, pengalamanku selama ini, mereka selalu nolak aku dengan baik-baik bahkan berterima kasih karena aku sudah suka sama mereka. Dan bahkan kami masih berteman dengan baik hingga sekarang. Meskipun, aku sudah gak tidak mencintai mereka dengan cara yang dulu lagi. Cinta itu perasaan yang luar biasa berharga loh! Tapi jangan ketuker sama nafsu yah, kalau yang itu beda pembahasan nantinya. 
Intinya, rasa cinta itu berharga, semua orang berhak memiliki, semua orang berhak menerima. Tidak ada larangan jatuh cinta atau menyukai seseorang. 
"Kalau suka sama orang yang udah punya orang lain?"
Aku gak bilang kudu jadi pelakor loh ya! Cinta itu gak melulu soal memiliki. Kamu boleh kok, sayang sama seseorang, meskipun dia bukan milikmu. Karena pada hakikatnya, semua manusia, sesuai dengan Hak Asasi Manusia nih, itu bebas atas dirinya sendiri. Kalaupun orang yang kita suka sudah dalam hubungan dengan orang lain, yasudah, teruskan saja mencinta, tapi jangan ganggu hubungannya! Sebatas mencinta itu tidak dilarang! Yang dilarang itu kalau merugikan orang lain. 
Yah... aku tahu kok, mengungkapkan rasa itu gak akan pernah mudah. Namanya hati manusia, siapa yang tahu?
Tapi lain kali kalian suka sama seseorang, dan kalian ragu tentang cinta kalian, coba pertimbangkan buat ungkapkan saja rasa itu, siapa tahu bersambut dari ujung sana?
Tapi kalau tidak?
Yasudah.... Life is too short for you to waste on it on your regret. 
Paling tidak, udah gak penasaran lagi kan?


Cheers! 
Yours truly
Polling
0 suara
Lebih mudah menyembunyikan perasaan atau mengungkapkan perasaan?
0
2.1K
20
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan