Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tafakoerAvatar border
TS
tafakoer
Mengkonversi Detik demi Detik...
Tentang waktu, banyak hal yang mungkin jarang kita sadari keberadaannya. Kita seringkali disibukkan dengan keadaan dan jarang memaknai waktu yang di miliki. Waktu dari masa ke masa terus berjalan, kita yang terlahir ke dunia kemudian bertumbuh menjadi balita, remaja, dewasa hingga tua. Waktu yang kita jalani terkadang terasa begitu cepat dan terkadang terasa begitu lambat.



Credit :inspirasi.co


Banyak hal-hal yang dapat dipelajari dari waktu, detik demi detiknya memiliki makna-makna yang tersimpan. Setiap detik adalah peluang untuk membuat cerita-cerita terbaik dalam kehidupan. Mulai dari melakukan hal-hal positif, mengasah kemampuan diri serta melakukan hal-hal yang bermanfaat lainnya. Alangkah meruginya kita jika melewatkan waktu  yang kita miliki demi melakukan hal-hal yang sia-sia dalam kehidupan kita.

Setiap detik waktu itu berharga, karena setiap kumpulan detik akan menjadi menit, kumpulan menit akan menjadi jam dan begitupun seterusnya. Banyak orang-orang sukses yang berhasil dalam hidupnya karena telah memanfaatkan waktu yang dimilikinya sebaik mungkin. Sebagai contoh, Wright bersaudara berhasil terkenal di dunia karena penemuan pesawat terbangnya, mimpi manusia untuk bisa terbang di udara sejak dahulu kala telah berhasil di wujudkan oleh mereka. Percobaan pertama mereka menerbangkan pesawat mereka yang terbang sekian detik telah mengubah sejarah.  Manusia-manusia masa kini telah menikmati hasil karyanya, pesawat terbang kini menjadi salah satu dari sekian banyaknya alat transportasi di dunia yang ada. Dulu manusia hanya bisa berkhayal untuk bisa terbang di udara seperti burung, kini semua itu tak mustahil lagi manusia bisa terbang di udara dengan mengendarai pesawat terbang.

Merdekanya negara ini tak lepas dari pemanfaatkan waktu yang baik, melemahnya kekuatan jepang dan belum munculnya tentara NICA di indonesia dimanfaatkan oleh bangsa indonesia untuk memproklamirkan kemerdekaannya, alhasil negara indonesia berdiri hingga saat ini setelah melalui perjuangan keras untuk mempertahankan kemerdekaan ini dari tangan para penjajah.



Credit : radiosilaturahim.com


Memanfaatkan waktu sebaik mungkin memang tak mudah. Saat hati terlena oleh sesuatu yang tak berarti, disitulah kita harus memiliki tekad yang kuat untuk kembali berusaha memanfaatkan hidup ini sebaik mungkin. Hanya ada dua pilihan dalam hidup kita, membuat sejarah atau menjadi penonton sejarah.

Cobalah kita merenung walau hanya sejenak tentang waktu yang kita miliki agar bisa lebih memahami arti sebuah waktu. Saat waktu kita hargai, maka waktu pun akan menghargai kita dan begitupun sebaliknya. Waktu yang berlalu tak akan kembali, yang kita miliki adalah waktu saat ini dan nanti yang harus kita maksimalkan sebaik mungkin. Punya mimpi dan cita-cita? Pergunakanlah waktu yang kita miliki sebaik mungkin untuk menggapainya, karena setiap waktu yang kita miliki adalah progress dalam upaya meraih setiap impian.



Credit :bintang.com


Jangan menunggu waktu, tapi mulailah memanfaatkan waktu sebaik mungkin. Konversikan waktu yang kita miliki seefektif mungkin menjadi sebuah karya ataupun sejarah yang terbaik untuk bisa kita kenang di masa tua nanti atau bisa bisa menjadi teladan bagi generasi-generasi selanjutnya.


Sumber tulisan : Ide sendiri, catatan perkuliahan dan inspirasi kehidupan
Sumber gambar via google images



Quote:





Diubah oleh tafakoer 22-03-2018 00:40
0
6.2K
44
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan