Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

christomathewAvatar border
TS
christomathew
Knalpot Racing Terbaik dan Terlaris di Indonesia
Buat sobat yang ingin ganti knalpot standar menjadi racing pada motor kesayangan sobat, sebaiknya ketahui dulu 10 knalpot racing terbaik.

Sebab, ada beberapa macam jenis atau merk knalpot racing dengan kelebihan maupun kekurangannya.

Bahkan, harganya pun berbeda-beda tergantung dengan kualitas yang ditawarkan. Maka dari itu, dengan mengetahui knalpot racing terbaik, pastinya kawan-kawan akan lebih mudah dalam membeli knalpot racing sesuai dengan karakter motor yang sobat miliki. Dari 10 knalpot racing terbaik yang ada, beberapa diantaranya memiliki harga yang cukup mahal.

Memang, seperti yang sudah kita ketahui bersama bahwa umumnya knalpot merupakan salah satu komponen pada sebuah kendaraan bermotor yang berfungsi untuk meredam suara yang berasal dari besi. Selain itu, komponen yang satu ini pun juga bertugas sebagai saluran gas buang dari hasil sisa pembakaran.

Karena perannya yang begitu penting tersebut maka sebelum sobat mengganti knalpot standar dengan knalpot racing, tentunya informasi terkait 10 knalpot racing terbaik ini menjadi topik yang perlu untuk kawan-kawan ketahui dan pahami. Hal ini dimaksudkan agar kawan-kawan tak salah dalam memilih tipe atau jenis knalpot.



Sebanyak 10 knalpot racing terbaik yang akan Mas Sena ulas lebih mendalam ini, tampaknya bisa dijadikan sebagai referensi sobat dalam memilih knalpot racing.

Memang, di Indonesia sendiri diketahui telah banyak beragam merek knalpot racing yang dijual di pasaran, baik yang original maupun yang imitasi. Oleh sebab itu, dengan maraknya berbagai macam merek maupun jenis knalpot racing, baik yang asli maupun barang KW yang beredar di pasaran saat ini, maka sangat disarankan bagi kawan-kawan agar harus lebih selektif dan berhati-hati dalam memilih knalpot racing ini.

Di samping itu, dari banyaknya knalpot racing yang dijual di Tanah Air tersebut, tampaknya hanya ada 10 knalpot racing terbaik dan terkenal yang sudah dikenal kualitasnya. Bahkan, dengan mengganti knalpot standar pada kendaraan bermotor sobat dengan knalpot racing terbaik ini pun diyakini akan mampu memberikan performa yang lebih mantap.

Oleh sebab itu, bagi para penggemar modifikasi kendaraan bermotor, pastinya informasi terkait knalpot racing ini dipastikan akan membantu kawan-kawan dalam memilih maupun membeli. Untuk lebih jelasnya, yuk kita simak bersama ulasan Mas Sena mengenai daftar 10 knalpot racing terbaik pada segmen-segmen di bawah
ini!



Knalpot Racing Yoshimura


Siapa yang tak kenal dengan knalpot bermerk
Yoshimura? Ya, merk knalpot racing Yoshimura memang menjadi salah satu diantara 10 knalpot racing terbaik yang sangat terkenal di Indonesia. Hal itu tentunya disebabkan karena keunggulan atau kelebihan yang dimilikinya. Di mana, untuk sektor tampilan desainnya sendiri pun memang dirancang begitu sporty dan menarik. Bahkan, bahan pembuat knalpot racing Yoshimura ini pun dibuat menggunakan material yang sangat berkualitas. Tak hanya itu saja, untuk urusan suara yang dihasilkan pun juga tak perlu diragukan lagi. Suara gelegar membahana yang dikeluarkan dari satu dari 10 knalpot racing terbaik ini pun tak lepas dari chan bahan karbon kevlar terbaik yang akan membuat knalpotNracing Yoshimura ini menjadi lebih tahan lama. Oleh sebab itu, karena keunggulan dan kualitasnya yang begitu tinggi tersebut maka knalpot racing jenis Yoshimura ini sering disematkan untuk beberapa motor sport premium, antara lain seperti Kawasaki Ninja Series, Yamaha R25, dan Honda CBR250. Di sisi lain, untuk harga knalpot racing Yoshimura sendiri berada pada kisaran 800 ribuan hingga 8 jutaan tergantung dari tipe motornya. Harga yang cukup terjangkau untuk knalpot yang termasuk dalam kategori 10 knalpot racing terbaik.


Knalpot Racing Akrapovic


Salah satu dari 10 knalpot racing terbaik di Indonesia yaitu knalpot racing Akrapovic. Merk knalpot racing yang berasal dari Slovenia ini memang memiliki kualitas yang sangat mumpuni, terutama dentuman suara beserta performa yang dihasilkannya. Bahkan, knalpot racing yang satu ini pun secara konsisten menjadi salah satu sponsor resmi untuk ajang MotoGP. Tak hanya itu saja, pembalap dunia seperti Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo pun menggunakan knalpot racing asal Eropa ini. Tentunya, kenyataan tersebut semakin menguatkan bahwa knalpot racing Akrapovic ini memang memiliki keunggulan standar dunia. Disisi lain, di Indonesia sendiri, salah satu tipe dari 10 knalpot racing terbaik yang umumnya digunakan untuk beberapa motor sport ini akan dijual dalam 2 varian saja, yaitu tipe Slip On dan Full System. Bagi sobat yang ingin mendapatkan performa handal, maka tipe knalpot racing Akrapovic Slip On bisa menjadi pilihan. Sementara untuk kawan-kawan yang suka dengan hasil dentuman suara yang super mantap, tampaknya tipe Akrapovic Full System bisa menjadi pilihan. Disisi lain, untuk banderol harga knalpot Akrapovic sendiri pun bisa dibilang sangat mahal namun sepadan dengan kemampuan yang ditawarkannya. Pasalnya, menurut informasi yang telah Mas Sena dapatkan, harga knalpot racing Akrapovic yang merupakan salah satu dari 10 knalpot racing terbaik ini berkisar pada angka 4 juta sampai 11 jutaan.


Knalpot Racing R9


Tak hanya Yoshimura dan Akrapovic saja, knalpot racing R9 ini pun juga masuk dalam kategori 10 knalpot racing terbaik. Meski diketahui sebagai merk knalpot lokal namun jangan anggap remeh kemampuannya. Sebab, kualitas yang ditawarkan knalpot R9 ini terbilang sangat unggul dan sejajar dengan beberapa knalpot racing premium lainnya. Hal tersebut pastinya tak lepas dari bahan material yang diusung, di antaranya seperti stainless, titanium, dan karbon. Bahkan, untuk proses pembuatannya pun yang sudah menggunakan teknologi canggih sehingga tak heran jika knalpot racing R9 ini mampu memberikan suara dentuman khas motor sport yang begitu menggelegar. Tak cukup sampai di situ, kabar menariknya bahwa satu dari 10 knalpot racing terbaik yang merupakan produk lokal ini justru menjadi pelopor pembuat knalpot berbahan titanium untuk wilayah Asia Tenggara. Maka, tak mengagetkan jika tipe knalpot racing R9 ini pun juga seringkali dipakai oleh beberapa pembalap di kejuaraan kelas dunia. Nah, dengan kemampuan dan keunggulannya tersebut, wajar jika harga untuk membanderol knalpot ini cukup mahal dimana harga knalpot R9 ini akan dipatok pada kisaran 800 ribuan hingga 6 jutaan. Bahkan, ada beberapa tipe yang dibanderol 8 jutaan juga. Tentu, sebagai salah satu dari 10 knalpot racing terbaik maka knalpot racing R9 ini bisa menjadi pilihan bagi sobat.


Knalpot Racing AHRS


Knalpot racing AHRS merupakan salah satu jajaran 10 knalpot racing terbaik yang memang dikenal cukup berkualitas. Pasalnya, knalpot buatan pabrik asal Tangerang ini lebih difokuskan pada performa yang dihasilkannya. Selain itu, ada beberapa tipe knalpot AHRS yang paling diminati dan memiliki kemampuan mumpuni, antara lain seperti knalpot racing AHRS F3, AHRS F4 Vektor, dan AHRS F4 Hexa. Tak cukup sampai di situ saja, jika 10 knalpot racing terbaik lain hanya memproduksi knalpot untuk motor sport namun tidak untuk knalpot besutan pabrik lokal ini. Sebab, AHRS sendiri juga menyediakan knalpot racing untuk beberapa motor di segmen yang lain, seperti motor bebek dan beragam jenis motor matik. Selain itu, untuk harga knalpot racing AHRS sendiri pun juga beragam sesuai dengan segmentasi yang dituju. Menariknya, banderol untuk memboyong knalpot AHRS ini pun terbilang tak terlalu mahal di mana harganya sendiri berada pada kisaran ratusan ribu hingga 1 juta saja. Dengan nominal banderol harga knalpot racing AHRS tersebut maka salah satu dari 10 knalpot racing terbaik buatan lokal ini bisa menjadi pilihan sobat, khususnya bagi pemula.


Knalpot Racing DBS


Ada juga satu dari 10 knalpot racing terbaik yang cukup laris dan diminati para pecinta otomotif di Indonesia, yaitu knalpot racing DBS. Bahkan, knalpot yang dikabarkan saat ini sedang naik daun ini hampir mirip dengan merk R9 di mana suara bass yang dihasilkan begitu terasa mantap. Tentunya, kualitas yang ditawarkan satu dari 10 knalpot racing terbaik yang merupakan buatan Negeri Gajah Putih, Thailand ini tak lepas dari material yang sangat berkualitas sebagai bahan pembuatnya. Di samping itu, knalpot racing DBS sendiri telah dilengkapi dengan beberapa varian knalpot yang bisa dipilih. Selain itu, diketahui juga bahwa DBS juga menyediakan knalpot untuk berbagai jenis motor besutan pabrik asal Jepang, seperti Yamaha, Honda, Suzuki, Kawasaki, dan bahkan untuk motor matic pun juga turut disediakan. Harga yang di tawarkan di setiap tipe knalpot racing DBS ini juga sangat bervariasi yaitu mulai 900 ribu sampai dengan harga 3 jutaan. Sebuah banderol yang dirasa cukup standar untuk sekelas 10 knalpot racing terbaik.


Knalpot Racing HRP


Berikutnya, 10 knalpot racing terbaik yang ada di Indonesia yang cukup dikenal yaitu knalpot racing HRP. Merk knalpot racing asal Jogja besutan Hendriansyah ini bisa dibilang sebagai salah satu knalpot Racing terbaik yang banyak diminati oleh para kalangan modifikator. Umumnya, tipe knalpot racing yang satu ini sering di gunakan untuk motor drag, harian, bahkan untuk road race. Yang menarik dari knalpot racing HRP ini terletak pada suaranya yang begitu empuk namun tetap menggelegar ketika digeber. Bahkan, desainnya pun juga terbilang cukup menarik dan terkesan sporty. Tak heran jika meskipun produk lokal, namun masuk dalam 10 knalpot racing terbaik. Disisi lain, perlu diketahui juga bahwa untuk harga knalpot HRP ini pun kabarnya akan dibanderol dengan harga yang cukup kompetitif. Pasalnya, yang paling murah saja knalpot racing HRP hanya dibanderol 200 ribu saja, sedangkan untuk harga yang paling mahal mencapai 2 jutaan. Harga tersebut diketahui juga tergantung dari desain serta bahan bahannya atau jenis motor yang sudah l tersedia. Sebagai salah satu dari 10 knalpot racing terbaik, harga knalpot racing HRP ini memang terbilang sangat murah.


Knalpot Racing CMS


Selanjutnya, merk lokal lain yang masuk dalam 10 knalpot racing terbaik yaitu knalpot racing CMS. Bukan tanpavalasan mengingat knalpot racing buatan Champion Motor Sport yang berasal dari Jakarta ini memang banyakvdigunakan pada beberapa motor, baik untuk motor pribadi maupun untuk ajang balap. Selain itu, knalpot racing CMS buatan lokal ini juga bakal mampu menghasilkan suara dentuman bass yang cukup berkualitas dan tidak cempreng meski secara desain tampak minimalis. Karena, meski diproduksi secara lokal namun untuk bahan material yang digunakannya pun terbilang cukup berkualitas tinggi sehingga selain mampuvmemberikan suara yang mantap, performa mesin pun juga akan ikut terdongkrak. Nah, untuk urusan banderolnya, harga knalpot racing CMS ini berada padavkisaran angka ratusan ribu hingga 2 jutaan saja.


Knalpot Racing Cream Pie


10 Knalpot racing terbaik dan terlaris berikutnya yaitu knalpot racing Cream Pie. Merk knalpot racing lokal asal Kota Gudeg Jogja ini memang terbilang cukup bagus meski tak sebanding dengan beberapa knalpot premium lain. Namun, meskipun demikian, knalpot racing lokal yang dibuat dengan bahan yang berkualitas bagus ini memang memiliki desain yang tampak sporty, apalagi pembuatan knalpot racing Cream Pie ini dilakukan dengan tingkat ketelitian yang cukup tinggi sehingga banyak sekali yang menyukai knalpot yang satu ini. Knalpot cream-pie juga tersedia banyak pilihan untuk semua motor, seperti Yamaha, Honda, Suzuki, dan Kawasaki. Bahkan, untuk harga knalpot racing yang satu ini terbilang cukup terjangkau di mana memiliki banyak pilihan atau varian yang tergantung atas tipe dan jenis motornya dan rata-rata harga yang ditawarkan knalpot racing Cream Pie ini berkisar antara 400 sampai 1,6 jutaan. Harga yang cukup murah untuk memiliki sebuah knalpot yang termasuk 10 knalpot racing terbaik.


Knalpot Racing AHM


Tak hanya produk lokal di Indonesia saja, tampaknya 10 knalpot racing terbaik pun juga ada yang dari Malaysia, yaitu AHM. Knalpot racing AHM yang juga memiliki kepanjangan nama Ampang Hoong Motor ini memang sudah dikenal telah menguasai pasar knalpot khusus untuk motor bebek dengan banderol yang cukup kompetitif. Selain itu, tipe knalpot racing AHM ini pun juga dibanderol dengan harga yang lumayan terjangkau namun sobat harus selektif mengingat saat ini banyak sekali knalpot AHM palsu yang juga beredar di pasaran dengan harga yang jauh lebih murah. Di sisi lain, untuk urusan harga knalpot racing AHM original yang diimpor langsung dari Negeri Jiran diketahui akan dibanderol pada kisaran angka 2 jutaan. Meskipun masuk dalam kategori 10 knalpot racing terbaik dan diimpor pula, nampaknya harganya masih cukup terjangkau.


Knalpot Racing AHAU


Nah, 10 knalpot racing terbaik yang terakhir yaitu knalpot racing AHAU di mana knalpot ini merupakan knalpot racing lokal buatan Jakarta. Untuk tipe knalpot AHAU ini umumnya digunakan untuk motor kelas harian. Meskipun kualitas dentumannya tak sebaik Yoshimura atau Akrapovic namun untuk sekelas harian, tampaknya knalpot racing AHAU ini bisa menjadi pilihan alternatif bagi sobat yang ingin mengganti knalpot standar pada motor bebeknya dengan knalpot racing. Maka, tak heran jika knalpot racing lokal bernama AHAU ini juga cukup banyak diminati para modifikator pemula, terutama anak sekolahan yang menyukai dunia otomotif. Selain itu, harga untuk memboyong knalpot racing AHAU ini pun juga tampaknya tak terlalu mahal. Pasalnya, beberapa info yang Mas Sena dapatkan, banderol untuk memboyong knalpot racing AHAU yang merupakan salah satu dari 10 knalpot racing terbaik ini berada pada kisaran puluhan ribu sampai pada ratusan ribu saja.



Dari 10 knalpot racing yang dijelaskan Mas Sena di atas, nampaknya memang beberapa diantaranya memiliki harga yang sangat mahal, bahkan hingga jutaan.

Namun demikian, beberapa knalpot buatan lokal yang dibanderol dengan harga terjangkau pun tak kalah dengan buatan luar negeri. Hal tersebut terbukti dari 10 knalpot racing di atas, beberapa diantaranya merupakan buatan anak negeri yang patut di acungi jempol.

Setelah kita mengetahui 10 knalpot racing terbaik dan terlaris di atas, tampaknya bisa kita jadikan sebagai bahan pertimbangan, terutama bagi kawan-kawan yang ingin membeli knalpot racing.

Pasalnya, dari 10 knalpot racing di atas, tentunya memiliki kualitas berbeda dan dengan harga yang berbeda pula. Maka dari itu, tak heran jika kesepuluh knalpot racing terbaik di atas memang menjadi sepadan jika dikategorikan sebagai knalpot racing terbaik dan terlaris di pasaran. Sekian dulu ulasan Mas Sena mengenai 10 knalpot racing terbaik.



SUMBER
Diubah oleh christomathew 24-01-2018 07:48
isu152
isu152 memberi reputasi
-1
41.9K
164
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan