Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tomew87Avatar border
TS
tomew87
[SEPATU] Eiger Wanderlust W140
Dengan latar belakang hobi hiking dan kebiasaan berjalan seradak seruduk karena malas mencari pijakan yang enak dihutan maka gw sangat ingin memiliki sepatu yang tangguh dan awet melindungi kaki. pada tahun 2015 bulan februari gw memutuskan untuk memilih sepatu Eiger wanderlust w140 untuk menemani perjalanan double summit gunung tambora dan rinjani.

Sepatu Eiger Wanderlust w140 dibandrol Rp. 1.350.000, sepatu ini gw beli karena terlihat cukup kuat dan tangguh. Bagian luar sepatu berbahan kulit sapi (nubuck) tebal, ada sedikit asesoris kulit berwarna orange pada bagian belakang, dan terdapat bantalan empuk pada bagian atas mata kaki berwarna coklat tua menjadikan sepatu ini seperti tampilan hiking boots classic.
Ada pula teknologi yang dibenamkan dalam sepatu eiger wanderlust w140 yaitu thermoplastic, sympatex, EVA foodbed, viesa terry Cover, dan tecnology gravity TRX pada bagian outlsole.

Ringkasnya sepatu dari brand Eiger yang dibuat di china ini tampak cukup serius dalam memenuhi kebutuhan pendaki di Indonesia terlihat pada berbagai macam teknologi yang ditanamkan pada sepatu Wanderlust w140.

Sepatu ini memiliki waterproof yang sangat baik, dari tampilan sepatupun sedikit sekali jahitan pada bagian luar sehingga memperkecil kemungkinan air masuk kedalam sepatu melalui celah jahitan. Setelah pemakaian 1 tahun lebih hingga sekarang thread ini dibuat sepatu tersebut masih anti air. Dari segi kenyamanan sepatu eiger wanderlust w140 yang dibalut oleh kulit sapi tebal ini (lebih tebal dari kulit sepatu eiger yang lainnya) memberikan kesan aman serta nyaman dan melindungi kaki dari batu2 yang jatuh atau tajam mengenai kaki ketika melakukan kegiatan diluar ruang. Selain itu sepatu ini sangat nyaman digunakan dalam waktu yang lama.

Sejak tahun 2015 hingga saat ini thread dibuat sepatu eiger wanderlust w140 sudah menemani ke;
- gunung tambora
- gunung rinjani
- gunung gede 3x
- gunung rakutak
- gunung semeru
- gunung bromo
- gunung salak (puncak mani)
- gunung kerinci
- danau gunung tujuh
- gunung guntur

Kaki gw berukuran 39/40, biasa mengenakan sepatu merrel witheout7 untuk hiking pilih ukuran 41. Tapi pada sepatu Eiger Wanderlust w140 ini gw menggunakan size 39 karena ukuran sepatu ini ternyata upsize sehingga pada ukuran 39 tersebut masih menyisakan ruang gerak yang nyaman sehingga jari kaki tidak sesak atau bikin sakit.
Spoiler for :


Bobot badan gw 55kg dan perkiraan besar muatan gw yang biasa dibawa pake carrier 12 - 23 kg berdasarkan bobot badan gw yang mungil dan beban bawaan yang cukup berat sepatu eiger wanderlust w140 menurut gw sudah cukup tangguh disegala medan terlebih pada medan lumpur dan berbatu.. baik itu pada turunan terjal ataupun tanjakan.
Spoiler for :


Berdasarkan pembanding gw coba membandingkan dengan sepatu merk luar merrell whiteout7.. Sepatu ini memiliki sistem waterproof yang baik namun apabila digunakan pada turunan ketika turun gunung disertai aktifitas melompat telapak kaki terasa sakit dan beberapa grip outsole yg keras, tampak kokoh dengan karakter rengang2 bisa menjadi patah akibat kerasnya kontur tanah bercampur kerikil karena mungkin tidak cocok dengan iklim pegunungan Indonesia.

Lain halnya dengan sepatu Eiger Wanderlust w140 memiliki sistem waterproof yang lebih baik karena dalam pemakaian yg telah disebutkan diatas waterproofnya masih normal. Grip outsole yang tebal dan tidak terlalu keras membuat telapak kaki tidak menjadi sakit apabila dikenakan ketikan turun dan melompat. karakter kembang sol yang rapat membuat cukup tangguh untuk menahan berat beban badan dan isi carrier namun dengan seiringnya pemakaian kembangnya solnya tergerus perlahan dan bagian kembang sol yang warna kuningnya mudah mengelupas.
Spoiler for gambar sole:


Selain itu pemakaian yang seradak seruduk ketika hujan dan jalanan berbatu membuat lem sol bagian depan terbuka sedikit. (bisa segera di lem dengan freesole), namun biar seperti itu ketahanan waterproof masih terjaga dan belum pernah tembus.
Spoiler for gambar sole bagian depan1:
Spoiler for gambar sole bagian depan2:


Minus dari sepatu ini adalah pengait tali sepatu yang seperti terbuat dari logam agak kurang kuat karena gak tau kenapa patah satu.
Spoiler for kaitan tali patah:


Dengan harga Rp. 1.350.000 pada waktu itu awalnya gw pikir harganya kemahalan, kini terjawab bahwa kualitas serta ketangguhnya sangat sesuai dan gw mulai berasumsi bahwa sepatu eiger wanderlust w140 ini cocok digunakan untuk karakteristik gunung2 di Indonesia.
Spoiler for :

Spoiler for in action:
Diubah oleh tomew87 26-05-2017 03:55
0
6.2K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan