Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

deniswiseAvatar border
TS
deniswise
Fakta Baru Penganiayaan Hermansyah, Dari CCTV Tak Ada Senggolan Mobil
JAKARTA - Korban terkait kasus penganiayaan yang menimpa Hermansyah, pakar IT yang menyatakan chat cabul Habib Rizieq Shihab – Firza Husein palsu, yang terjadi di ruas tol Jagorawi kini mulai menemukan titik terang. Dikabarkan pasalnya beberapa fakta baru terungkap terkait rekaman CCTV Jasa Marga yang terpasang di lokasi kejadian.

Sebelumnya, polisi mengatakan bahwa kekerasan fisik yang dialami oleh pakar telematika ITB itu terjadi karena adanya senggolan yang mengenai mobil yang dikendarainya. Karena ingin membela, Hermansyah membalasnya, kemudian terjadilah peristiwa nahas itu.

Rekaman CCTV milik Jasa Marga tersebut kini sudah diserahkan pada pihak kepolisian. Hal itu dilakukan untuk membantu polisi mengungkap pelaku pengeroyokan brutal tersebut.  Hal itu disampaikan oleh Direktur Jasa Marga, Desi Aryani dalam konfrensi pers di kawasan Taman Mini, Jakarta, kemarin.

“CCTV sudah tertangani ya,” ujar Desi.

Desi juga mengatakan bahwa rekaman CCTV itu cukup lengkap sehingga bisa dijadikan alat bantu untuk mengungkap pelaku. Selain itu, berkat CCTV petugas Jasa Marga bisa melakukan upaya pertolongan dengan segera pada korban pada saat peristiwa itu terjadi.

“CCTV itu komplit. Kalau tidak komplit, enggak mungkin secepat itu petugas tanganin. Justru karena ada alat-alat itu (CCTV), Jasa Marga bisa cepat menyelamatkan,” pungkas Desi.

Sama dengan rekaman CCTV, istri Hermansyah yang juga saksi kunci peristiwa itu mengatakan bahwa tidak ada senggolan mobil antara adik korban dengan pelaku. Mereka baru saja pulang setelah merayakan hari ualang tahun Irina, istri korban.

Di tengah perjalanan tiba-tiba terlihat dua mobil yang melaju dengan kecepatan tinggi. Tanpa sebab yang jelas, mereka meminta mobil yang dikendarai Hermansyah dan sang istri menepi.

Karena tidak mempunyai pikiran macam-macam, Hermansyah keluar dari mobil. Namun secara tak diduga 5 orang pelaku langsung melakukan pengoroyokan Hermansyah hingga terluka parah di Tol Jagorawi KM 6, Jakarta Timur.

Syukurlah nyawa Hermansyah masih bisa diselamatkan setelah dirawat secara intensif di RS Hermina Depok. Demi keamanan, Hermansyah kini dipindahkan ke RSPA Gatot Subroto Jakarta. Alumni ITB juga berharap kepolisian segera menyelesaikan kasus ini secara profesional dan terbuka sesuai fakta-fakta yang ada. (*)

https://lintasterkini.com/12/07/2017/fakta-baru-penganiayaan-hermansyah-dari-cctv-tak-ada-senggolan-mobil.html

Hati2 yg bawa mobil di jalan
Diubah oleh deniswise 13-07-2017 01:39
0
6.7K
42
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan