Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

BeritagarIDAvatar border
TS
MOD
BeritagarID
Sungai Jakarta resik, Pasukan Oranye menuai puji

Pasukan Oranye, menggelar apel sebelum melakukan kerja bersih-bersih sungai.
Sungai-sungai di Jakarta dikenal dengan kesan kumuh. Sampah yang mengapung, dan air yang hitam pekat. Bertahun-tahun citra itu melekat.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berusaha menanggalkan citra negatif tersebut. Belakangan, buah kerja itu mulai terasa, sejumlah sungai di Jakarta perlahan meninggalkan citra lawasnya.

Jumat (13/5/2016), detikcom memampang foto-foto sungai-sungai di Jakarta yang tampak resik, seperti Kali Cikini, Kali Epicentrum Kuningan, dan Sungai Ciliwung.

Salah satu dari sungai nan resik itu adalah aliran anak Sungai Ciliwung yang berada di belakang Gedung Lindeteves Trade Centre (LTC) Glodok, Jakarta Barat. Kompas.com menyebut wajah sungai itu kini telah disulap: "bak di pedesaan."

Anak-anak ramai bermain di bantaran sungai, bahkan tak segan menceburkan diri. Sebuah pemandangan yang sulit ditemukan bila sungai tersebut kotor. Keceriaan itu termuat pula dalam video yang diunggah akun Facebook, Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Minggu (15/5).

"Perlahan tapi pasti, keceriaan itu akan dapat dirasakan oleh anak-anak kecil dengan bermain air di kali yang ada di Jakarta," demikian kutipan kiriman dari akun Dinas Kebersihan DKI Jakarta.

Bersihnya sungai-sungai itu, tak lepas dari kerja-kerja yang dilakukan "Pasukan Oranye." Mereka lah yang dari hari-ke-hari melakukan aksi bersih-bersih di sungai-sungai itu.

Usaha tersebut bukan pekerjaan mudah, bahkan memakan waktu hingga bilangan tahun. Sebagai misal, untuk anak Sungai Ciliwung di belakang LTC Glodok, dibutuhkan waktu 3-4 tahun hingga tampak resik.

Asisten Koordinator UPK Badan Air Kecamatan Taman Sari Dinas Kebersihan Provinsi DKI Jakarta, Nur Hidayat, menyebut salah satu kendala hingga proses itu memakan waktu bertahun-tahun adalah banyaknya tumpukan sampah yang mengendap di dasar sungai.

"Pertama, kami sisir dulu sampah, lalu merapikan pinggiran bantaran secara manual. Setiap hari dikerjakan," kata Hidayat, soal proses membersihkan sungai itu, seperti dikutip Kompas.com. Hidayat menyebut sehari-hari ada 7-8 petugas yang dikerahkan untuk membersihkan sampah di anak Sungai Ciliwung itu. Mereka bekerja dari pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB.

Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta Isnawa Adji, juga terlihat puas dengan kerja "pasukan oranye." Di Facebook, ia kerap membagikan foto-foto hasil kerja anak buahnya itu.

Kepada Kompas.com, Isnawa menjelaskan ihwal "Pasukan Oranye. Ia menyebut ada dua komposisi "Pasukan Oranye" di DKI Jakarta. Pertama pekerja harian lepas (PHL) Unit Pengelola Kebersihan (UPK) Badan Air Dinas Kebersihan DKI Jakarta. Kedua petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU).

"(Petugas) yang bersihin sampah di dalam sungai itu PHL kebersihan dari UPK Badan Air. Kalau PPSU bagian membersihkan got (dan sarana umum lainnya)," kata dia, soal fungsi kedua kelompok itu. Julukan "Pasukan Oranye" yang melekat pada kelompok itu, merujuk pada warna seragam yang mereka pakai.

"Mereka wajib report harian via media sosial Twitter @kebersihandki. Ada Facebook tiap kecamatan, Path, dan Instagram. Mereka wajib tindak lanjuti pengaduan masyarakat," kata Isnawa.

Wajah sungai Jakarta nan resik itu juga mendapat respons positif di media sosial. Sejumlah netizen turut membagikan foto-foto tampilan terkini sungai-sungai Jakarta, disertai kalimat-kalimat pujian.

Berikut sejumlah komentar yang kami angkut dari linimasa Twitter.
Kalau mau kerja keras, ga ada sesuatu yg mustahil. Itu yg terjadi dgn sungai2 di jakarta, bersih hasil kerja keras. [URL="https://S E N S O RQWpGRS7KyS"]pic.twitter.com/QWpGRS7KyS[/URL]
— summer rain (@RennyFernandez) May 18, 2016 Seperti yang gue bilang sebelumnya jika sungai jakarta sdh sehat maka otomatis kualitas laut jakarta pun akan ikut bagus pula ...
— Rudi Valinka #HOKI (@kurawa) May 18, 2016 Sungai2 di DKI makin bersih ya?Ahok keren.Salah 1 ciri kota modern sungai/sanitasi bersih lancar.
— daydreamer (@blangk_on) May 18, 2016 Memang harus diakui seperti sulap sih. Dulu sungai airnya hitam penuh sampah. Sekarang sudah bersih.. [URL="https://S E N S O RVuPc3xvASZ"]https://S E N S O RVuPc3xvASZ[/URL]
— Partai Social Media (@PartaiSocmed) May 16, 2016Sungai Main yg menghiasi Frankfurt, bersih dan asyik, 25 tahun yg lalu kotor. Kini Ciliwung mulai: semoga berlanjut. [URL="https://S E N S O RdG9Pmyq18T"]pic.twitter.com/dG9Pmyq18T[/URL]
— goenawan mohamad (@gm_gm) May 18, 2016 Ulah pasukan Oranje, sungai-sungai di DKI mulai bersih gini ya, ckck... ???? [URL="https://S E N S O RyVUa8W1MzX"]pic.twitter.com/yVUa8W1MzX[/URL]
— Ferry Maitimu ن (@FerryMaitimu) May 18, 2016Warga Terkejut Kondisi Sungai Belakang LTC Glodok Semakin Jernih *Matur tengkyu pasukan orange pemprov DKI Jakarta [URL="https://S E N S O R2Rki8S9gb4"]https://S E N S O R2Rki8S9gb4[/URL]
— Ulin Yusron (@ulinyusron) May 16, 2016

Sumber : https://beritagar.id/artikel/berita/...ye-menuai-puji

---

anasabila
anasabila memberi reputasi
1
124.7K
53
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan