ogah.balapAvatar border
TS
ogah.balap
Melawan Xiaomi Redmi Note, Alcatel One Touch Flash hadir di Indonesia melalui Lazada


Kabar tentang perangkat dari Alcatel memang tidak terlalu kencang terdengar di Indonesia. Sejak terakhir merilis seri One Touch Idol dan Pop di Maret 2014, vendor asal Perancis ini tidak merilis rangkaian smartphone lainnya. Barulah di penghujung tahun mereka mengumumkan kehadiran seri terbaru yang dinamakan One Touch Flash. Indonesia menjadi negara kelima setelah Thailand, Vietnam, India, dan Malaysia yang disambangi oleh produk terbaru ini.

Ada yang unik dari acara launching Alcatel One Touch Flash yang diadakan pada Rabu (10/12) lalu. Mereka menampilkan sebuah video dengan tokoh bernama Flash yang dihadapkan oleh kompetitor berlogo merah dan bernama ‘Note’. Untuk lebih lengkapnya, Anda dapat menyaksikan pada video di bawah ini:



Kompetitor baru Xiaomi Redmi Note


Melalui video tersebut, besar kemungkinan bahwa smartphone terbaru dari Alcatel ini ingin menjadi kompetitor Xiaomi Redmi Note. Apakah Alcatel One Touch Flash benar mengalahkan Xiaomi Redmi Note sesuai dengan video di atas?

Di seri One Touch Flash, Alcatel membanderol harga Rp 2,5 juta. Namun selama masa pre-order melalui e-commerce Lazada, smartphone ini memiliki harga promosi Rp 1,9 juta.

Untuk seri ini, Alcatel menyiapkan stok 5.000 One Touch Flash hingga kuartal kedua 2015. Jumlah itu tidak tampak besar, apalagi saingannya Xiaomi klaim telah berhasil menjual lebih dari 20.000 unit Redmi Note sejak peluncurannya bulan November.


Spesifikasi Lengkap Alcatel One Touch Flash
Fans Page Facebook Alcatel One Touch Indonesia
Offical Twitter Account Alcatel One Touch Indonesia
0
4.7K
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan