Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

zulsyidAvatar border
TS
zulsyid
Kanker Serviks Jupe Akibat Berhubungan Dengan Gaston


Didiagnosa menderita kanker serviks stadium 2A, Julia Perez (Jupe), menyebut penyebabnya akibat stres berlebihan setelah ditinggal Gaston Castano.

"Awal mulanya karena stres, kecewa sama Gaston. Dia tiba-tiba ninggalin aku. Aku jadi depresi. Akhirnya, rahimku bermasalah, sering keluar darah," jelas Jupe, ditemui di peluncuran buku miliknya "Jupe My Uncut Story," di Warung Kopi Sruput, Kemang, Jakarta Selatan, Senin (27/10/2014).

Hubungan Jupe dengan Gaston yang telah terjalin hampir lima tahun berakhir pahit. Tak mendapat restu dari ibunda, Sri Wulansih, menyebabkan hubungan Jupe dan Gaston membentur karang.

Nasi telah menjadi bubur. Kini, pedangdut seksi itu tengah mengupayakan kesembuhan. Dijadwalkan, besok (Selasa, 28 Oktober 2014), Jupe akan menjalani operasi di National University Hospital, Singapura.

Perihal penyebab kanker serviks atau kanker mulut rahim, dijelaskan Bidanku.com, penyebabnya adalah Human papilloma Virus (HPV). Sedangkan, penyebab banyak kematian pada kaum wanita adalah virus HPV tipe 16 dan 18.

Virus ini sangat mudah berpindah dan menyebar. Tidak hanya melalui cairan, tapi juga bisa berpindah melalui sentuhan kulit. Selain itu, penggunaan WC umum yang sudah terkena virus HPV, dapat menjangkiti seseorang yang menggunakannya jika tidak membersihkan dengan baik.

Selain itu, kebiasaan hidup yang kurang baik juga bisa menyebabkan terjangkitnya kanker serviks ini. Seperti kebiasaan merokok, kurangnya asupan vitamin terutama vitamin c dan vitamin e, serta kurangnya asupan asam folat.

Kebiasaan buruk lainnya yang dapat menyebabkan kanker serviks adalah seringnya melakukan hubungan intim dengan berganti pasangan, melakukan hubungan intim dengan pria yang sering berganti pasangan, dan melakukan hubungan intim pada usia dini (melakukan hubungan intim pada usia kurang dari 16 tahun dapat meningkatkan dua kali risiko terkena kanker serviks).

Faktor lain penyebab kanker serviks adalah adanya keturunan kanker, penggunaan pil KB dalam jangka waktu yang sangat lama, dan terlalu sering melahirkan.

Sumber : Kanker Serviks Pada Wanita
0
88.7K
182
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan