Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Riza.FahdliAvatar border
TS
Riza.Fahdli
Fakta: Pemain Bola Ilegal Berkeliaran di Indonesia Super League
Beberapa hari terakhir ini, beredar surat dari FIFA terkait dengan soal TMS pemain sepakbola yang bermain di Liga Indonesia. Surat itu subtansinya adalah soal mengapa data2 soal TMS bisa keluar ke publik & menjadi masalah, sehingga ada pihak yg melapor ke FIFA.

Ini hal 1, ada yg ditutup karena menyangkut sumber informasi,


Ini halaman 2 nya


Mengapa TMS ini jadi satu hal serius, apa itu TMS ?

FIFA mengeluarkan regulasi soal tranfer pemain yg berlaku umum diseluruh dunia, ada 2 panduan yg hrs dipahami klub dan federasi. Diantaranya adalah dokumen ini yg mengatur soal status pemain dan transfer, berlaku diseluruh dunia,



Nah, seluruh klub dan federasi yg menjadi anggota FIFA harus memenuhi ketentuan2 ygd iatur dlm regulasi tsb, atau akan terkena sanksi. Perlu menyegarkan lagi ingatan kita, pada saat ISL tdk mau berada di bawah juridiksi PSSI, FIFA putuskan utk menonaktifkan akun TMS, Maka sejak itu proses tranfer pemain asing di ISL menjadi 'misteri' karena tidak melalui regulasi dan prosedur yg diatur FIFA. Ternyata proses ITC dan TMS yang carut marut di ISL selama jadi breakaway itu ternyata tidak selesai hingga hari ini, Padahal syarat pemain bisa bermain di kompetisi adalah memiliki ITC utk pemain asing dan jika ada transfer maka hrs ada perubahan status.

Data yang saya mengejutkan ini, di tahun 2014 ini byk sekali pemain yg belum clear & beres statusnya, mudah koq ngeceknya, suruh saja klub cek akun TMS mereka, dan harusnya FIFA konsen kpd pelanggaran2 soal ITC dan TMS ini, Karena itulah ranah FIFA, utk menegakan regulasi yang mereka buat.

Asosiasi pemain jg harusnya tanggal dengan masalah ini, mengapa ? Krn pemain tanpa ITC dan TMS tidak memiliki jaminan hukum akan haknya. Jika ada apa-apa kepada pemain ybs, pemain tsb tdk bisa mengadukan kepada federasi atau bahkan FIFA, krn secara hukum statusnya illegal.

Ini juga sebenarnya hrs jd momentum pembenahan yg dijanjikan rezim federasi sekarang, bukankah mereka berjanji akan taat pada regulasi ?

Kita tunggu saja, apakah FIFA berani mengusut tuntas soal ini, atau mereka malah menutupi dan memang jadi bagian dari semua kisruh bola kita ini.

Inilah dia, ITC para pemain ISL yg ternyata bodong .... jadi ternyata pemain-2 asing ISL itu ilegal !!!

Boban Nikolic pemain PBR yg ITCnya skrg bkn di PBR (msh di klub lamanya)



Emanuel Kenmogne (pemain 'Persebaya' ISL) yg juga illegal tanpa ITC



di Persepam pamekasan ...Alain Nkong jg tanpa ITC (sblmnya di Arema jg bodong ga ada ITC)



Jose Gonzales, sama-2 pemain Persepam pamekasan juga. Seluruh 4 org pemain asing persepam tanpa ITC



Shakka Bangura dari Barito Putra juga illegal tanpa ITC



Ruben Wuarbanaran ITCnya masih di klub lama (CS Vise) bkn di Barito Putra



Syamsir Alam pemain SFC illegal tanpa ITC



Pemain 'Persebaya' ISL, Greg Nwokolo ternyata bodong



Masih dari 'Persebaya' ISL, ini ITC Alfin Tuasalamony & Manahati Lestusen (masih di CS Vise/bodong)



ITC dari Makan Konate juga masih ada di klub lamanya



ITC Esteban Herrera



Fortune udo eks Persiba bantul, sekarang main di Persik Kediri. ITCnya masih di klub Israel



ITC Max Suel juga bodong



Masih banyak pemain bodong lain yang berkeliaran tanpa ITC, berikut daftar pemain tanpa ITC yg blm disebutkan diatas; 1) 'Persebaya' ISL: Julio Cesar Larrea Forres, 2) Persepam: Sillah Abu Bakar, Silvio Escobar; 3) Persib: Djibril Coulibaly; 4) Persijap: Claudio Luis Jandre Sobrino, Han Dong Won, 5) Persiram: Mbida Messi, Georges P; 6) Barito Putra: Tonnie Cusell, Juan Acuna Munoz; 7) Mitra Kukar: Reinaldo Lobo; 8) PSM: Boman Bi.

Siapa yg harus disalahkan jika pemain yg bermain tanpa ITC dideportasi oleh pemerintah? Yang jelas, ini bukti bahwa PSSI tdk membangun sepakbola yg baik.

Tahukah, dalam aturan FIFA pertandingan yang melibatkan pemain ilegal maka kemenangan diberikan kepada lawan jg mendapat pengurangan 3 poin.

Berdasar regulasi FIFA:

A professional player is not eligible to play in official matches for his new club until the new association has confirmed the receipt of the ITC and has entered and confirmed the player registration date in TMS (cf. Annexe 3, article 5.2 paragraph 4) FIFA Regulations Status and Transfer Player

Berdasar Regulasi ISL 2014

pasal 33 tentang DOKUMEN PENDAFTARAN PEMAIN
ayat 2 (huruf j) : khusus Pemain asing harus melampirkan :
i. Nota lolos verifikasi strata Klub asal (bagi Pemain asing baru yang pada musim kompetisi sebelumnya bermain di luar Indonesia);
ii. ITC (bagi Pemain asing yang pada musim kompetisi sebelumnya bermain di luar Indonesia);
iii. salinan (sesuai dengan asli) KITAS yang masa berlakunya sesuai dengan keperluan musim kompetisi yang akan atau sedang berjalan. Apabila Pemain yang didaftarkan oleh Klub lain pada musim kompetisi sebelumnya, maka Klub tidak dapat melampirkan KITAS yang digunakan tersebut meskipun durasi penggunaan masih berlaku

# perhatikan ayat 2 huruf ii.

PASAL 34 tentang KETENTUAN PENDAFTARAN PEMAIN
ayat 7 : Terhadap transfer internasional, berlaku tanggal yang telah ditetapkan oleh FIFA terkait dengan proses TMS untuk keperluan penerbitan ITC. Untuk transfer lokal, yang berlaku adalah tanggal pendaftaran pemain yang ditetapkan oleh Liga.

Dengan liga di Indonesia banyak diisi pemain asing ilegal krn tanpa ITC yang sah, maka posisi klub mereka di klasemen pun tidak akurat lagi.

Tanpa ITC, pemain dan klub/tim yg bersangkutan bisa kena gugatan. Krn mereka pake pemain yg gak sah dan masih terkait ma klub sebelumnya. Tim yg teliti/kritis bakalan ngecek ITC2 pemain tim lawan. Terlebih lagi kalo abis dikalahin, bs makin 'kenceng' tuh emoticon-Big Grin

#Ilustrasi

Tim A menang lawan Tim B. Stelah dicek, trnyata Tim A pake pemain yg ITC-nya cabe2an (gak sah). Tim B gak trima, trus nggugat.

#Imajiner

Tim A: "Heh! si makanhati letusan pemain gak sah!" Tim B: "Halah tim lu sama aja, si sisir ayam jg bodong ITC-nya!"

Demikian, semoga mencerahkan, mari kita tertib administrasi, MERDEKA !
0
8.3K
66
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan