Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Maling..KutangAvatar border
TS
Maling..Kutang
Yuk kenali istilah KNOT pada kapal
"Pemancing : Kapt... kecepatan kapal sekarang berapa kapt?"
"Kapten kapal : 18 knot om :>"
"Pemancing : ooooo.... tambah lagi kapt jadi 100 knot !!!!! (bercanda emoticon-Smilie))"

Percakapan diatas sering kita dengar kalau kita di kapal untuk berangkat mancing, kita sering bertanya kecepatan kapal ke kapten, saya coba buat sedikit rangkuman dari beberapa sumber tentang satuan knot dan konversinya dalam km/jam. Semoga berguna buat kita emoticon-Big Grin


Knot menurut Wikipedia adalah satuan kecepatan yang sama dengan satu mil laut per jam. Singkatan yang digunakan untuk satuan kecepatan ini, menurut maritim Amerika Serikat, Kanada, dan juga Institute of Electrical and Electronics Engineers serta International Bureau of Weights and Measures adalah "kn".Singkatan "kt" juga banyak digunakan, kadang-kadang dengan "kts". Ini adalah satuan non SI yang diterima untuk digunakan dengan SI.

Sedang arti dari mil laut per jam (nautical mile atau sea mile) adalah suatu satuan panjang yang diterima penggunaannya oleh Sistem Internasional Satuan, tapi bukan bagian dari satuan SI. Mil laut digunakan di seluruh dunia untuk keperluan maritim dan aviasi. Satuan ini biasa digunakan pada hukum dan perjanjian internasional, terutama menyangkut batas wilayah perairan. Mil laut dikembangkan dari mil geografis dengan definisi standar internasional

Satuan ukuran kecepatan kapal adalah knot, yaitu jumlah mil laut yang ditempuh dalam satu jam.

Mengapa kecepatan kapal di laut digunakan satuan knot (mil laut per jam) bukannya kilometer per jam?

Pelaut dahulu kala menentukan jarak maupun kecepatan hanya beralatkan tabung jam pasir dan segulung tali yang diberi pemberat diujungnya. Mula-mula tali berbandul dilemparkan bersamaan dengan membalik jam pasir. Ternyata diperlukan tali sepanjang 47 kaki plus 3 inci untuk mengosongkan jam pasir (28 detik).
Dari sini muncul istilah “knots” yang berarti satuan kecepatan dalam mil laut per jam. Satu knots sama 6076 kaki per jam atau 1,852 kilometer per jam.
Kecepatan kapal yang diukur dengan kecepatan mobil dalam mil perjam, karena mil laut kurang lebih 244 meter lebih panjang dari pada mil darat. Jadi kalau ada sebuah kapal yang berlayar dengan laju 35 knot akan sama dengan mobil yang bergerak dengan laju berkisar 40,285 mil per jam atau sekitar 64,82 km/jam.

35 Knot = ..... mil/jam ??
35 Knot = 35 x 1,151 mil/jam
35 knot = 40,285 mil/jam

35 Knot = ..... km/jam ??
35 Knot = 35 x 1,852 km/jam
35 Knot = 64,82 km/jam

Sekalipun cara pengukuran yang lebih akurat telah ditemukan, namun orang tetap lebih suka menggunakan istilah knot untuk kecepatan kapal.

SUMBER
Quote:


Tambahan Dari Kaskuser Lain
Quote:
Diubah oleh Maling..Kutang 04-12-2012 03:58
0
11.9K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan